Beranda Politik dan Pemerintahan Ning Ita Gratiskan PCR & Rapid Bagi CPNS

Ning Ita Gratiskan PCR & Rapid Bagi CPNS

0
Ning Ita Gratiskan PCR & Rapid Bagi CPNS<br />
<b>Deprecated</b>:  strip_tags(): Passing null to parameter #1 ($string) of type string is deprecated in <b>/home/transver/public_html/wp-content/themes/Newsmag/loop-single.php</b> on line <b>60</b><br />

Mojokerto (transversalmedia) – Merujuk pada aturan Badan Kepegawaian Negara (BKN) terkait Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) berkewajiban membawa surat hasil rapid antigen atau swab PCR bagi CPNS untuk mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Namun Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari (Ning Ita) peduli kasih, ia rela menggratiskan biaya pemeriksaan swab antigen bagi warga Kota Mojokerto yang akan mengikuti tes seleksi CPNS 2021. 

“Asalkan punya KTP Kota Mojokerto dan membawa bukti kartu peserta tes CPNS, monggo silahkan datang ke Puskesmas sesuai domisili KTP masing-masing untuk dilayani tes swab antigen gratis”, ungkapnya. Minggu (5/9/2021).

Menurut Ning Ita sapaan akrab Wali Kota, akan tetapi harga tes PCR yang dianggap masih relatif mahal meski sudah diturunkan. Hal ini memberatkan peserta CPNS yang akan mengikuti SKD. 

“Untuk itu kami ingin meringankan beban mereka dengan memberikan rapid antigen gratis demi kelancaran persyaratan tersebut”, terangnya.

Nantinya, pemeriksaan swab antigen gratis tersebut tidak hanya diberikan kepada peserta yang ikut formasi tes CPNS Pemkot Mojokerto saja. Melainkan juga bagi peserta yang mengikuti tes di Kabupaten/Kota lain se Provinsi Jawa Timur.

“Warga Kota Mojokerto harus memiliki harapan besar untuk masa depan yang lebih baik. Ini bisa dicapai, bila putra putri Kota Mojokerto bisa diterima masuk sebagai PNS di instansi pemerintahan manapun yang di kehendakinya”, pungkasnya.

Lebih lanjut menurut Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Mojokerto, M. imron, ada dua perbedaan tekhnis pelaksanaan pemberian swab antigen gratis bagi warga Kota Mojokerto yang hendak mengikuti seleksi tes CPNS.

Bagi warga Kota yang mengikuti ujian SKD CPNS Kota Mojokerto tanggal 5 Oktober nanti, maka swab antigen gratis akan dilakukan pada tanggal 4 Okrober di Puskesmas masing-masing sesuai domisili KTP.

Sementara bagi warga Kota Mojokerto yang hendak mengikuti SKD CPNS di Kabupaten, Kota atau instansi lain di Provinsi Jawa Timur harus mendaftar terlebih dahulu di pendaftaran online tes swab antigen gratis Kota Mojokerto di https://s.id/daftarantigenskdkotamojokerto paling lambat tanggal 10 September.

Tak hanya itu, Pemkot Mojokerto juga menyediakan kemudahan layanan vaksinasi  bagi pelamar CPNS asal Kota Mojokerto yang belum mendapatkan vaksinasi dosis pertama.

“Pelamar CPNS asal Kota Mojokerto yang belum vaksin dosis pertama maka bisa mengikuti vaksin tanggal 25 September nanti di Puskesmas sesuai domisili masing-masing,” kata Imron.

Sementara untuk  info lebih lanjut bisa menghubungi BKPSDM pada jam kerja di nomor 0321-399600 atau kirim email ke panselcasnkotamojokerto@gmail.com.

(Adv/Gon)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here