Mojokerto (transversalmedia) – Dengan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 15, DPC Partai Gerakan Rakyat Indonesia (Partai Gerindra) kota Mojokerto merayakan pesta ulang dengan tema ‘Istighosah dan Tasyukuran’ serta pengukuhan ranting partai Gerindra se-kota Mojokerto di kantor DPC Partai Gerindra, di Suromulang Barat No. 9B. Senin (6/2/2023) malam.
Turut hadir seluruh ratusan pengurus DPC dan ranting, serta Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) dan puluhan kader Partai Gerindra. Momentum perayaan HUT ini sekaligus digunakan untuk konsolidasi partai, penguatan kader, dan penguatan organisasi di 18 kelurahan yang ada di kota Mojokerto.
Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPC Partai Gerindra Kota Mojokerto H Sugiyanto SH, mengatakan, “Pesan dari Ketua Umum Partai Gerindra, Bapak Haji Prabowo Subianto, kader Gerindra agar menjadi pejuang politik, bukan politikus”, katanya.
Menurut Sugiyanto, perbedaan pejuang politik dan politikus, “Kalau pejuang politik itu tidak memperhitungkan untung dan rugi dalam berjuang. Sedangkan kalau politikus, belum apa-apa sudah memperhitungkan untung dan ruginya”, tuturnya.
Ketua Bapilu berpesan agar pejuang politik para kader partai Gerindra mengedepankan etika yakni sopan santun, tidak menghina orang, tidak mencela orang, tidak menyinggung perasaan orang lain, dan sebagainya.
Bukan hanya itu saja, mengedepankan kepentingan kerakyatan. “Maksudku agar menjadi pejuang politik yang mengedepankan kepentingan rakyat”, imbuhnya.
Ia pun menyampaikan permintaan Ketua Umum agar peringatan HUT, dirayakan dengan sederhana tapi tidak mengurangi kekhidmatan. “Sekarang kan masih dalam pemulihan ekonomi. Jadi, kita ada empati”, jelasnya.
Terkait dengan target, yang pertama, target Partai Gerindra Kota Mojokerto adalah memenangkan Prabowo Subianto sebagai presiden pada Pilpres 2024.
Pada target pemilihan legislatif di kota Mojokerto, yakni minimal lima kursi di DPRD Kota Mojokerto. “Lima kursi itu, dua kursi Dapil Magersari, dua kursi Dapil Kranggan, dan satu kursi Dapil Prajuritkulon”, pungkasnya.
(Gon)