Mas Pj Minta Masyarakat Ikut Wujudkan Generasi Emas di Tahun 2045

Mojokerto (transversalmedia) – Pj Wali Kota Mojokerto meminta masyarakat kota Mojokerto berperan serta ke depan turut membangun sumber daya manusia. Karena impian di generasi emas tahun 2045 terwujud. 

“Kota Mojokerto ini kan sudah bagus pembangunannya, temanya ini Spirit of Mojopahit. Bangunanya tampak diferiansi atau pembeda dengan kabupaten lain sebagai arahan bapak Presiden”, katanya Moh Ali Kuncoro S.STP, MS.i saat rapat Musrenbang Kelurahan Pulorejo. Rabu (24/1/2024).

Menurut Pj Wali kota yang akrab dipanggil Mas Pj, mengatakan arahan kebijakan ini sesuai dengan arahan kebijakan Presiden RI Joko Widodo seluruh kota, daerah atau Provinsi itu harus punya pembeda dengan daerah lain.

“Ketika masuk kota Mojokerto nuansanya nuansa kota Mojopahitan, ketika masuk batu nuansanya pariwisata. Masing-masing daerah harus punya tematik unggulan tersendiri”, jelasnya.

Disampaikan Mas Pj, kemungkinan di tahun 2025 itu, ini sudah terploting pemikiran masyarakat. Bahwa setelah tahun 2025, ia meminta dipikirkan pembangunan sumber daya manusianya yang lebih ditingkatkan.

“Karena kita ingin kota Mojokerto yang world class city (kota yang berkelas dunia) yang tematik kebesaran majapahit. Apa kota kunci berkelas dunia tentu sumber daya manusia yang unggul. Bukan saja unggul, sehat tapi juga berakhlak mulia”, harapnya.

Kepala Diskominfo Provinsi Jatim ini menegaskan kalau tidak nanti akan tertinggal, entah di posisi mana. “Saat ini berbagai negara berpacu untuk teknologi secara besar-besaran. Ketika berbicara teknologi kalau SDM tidak mampu kita tidak akan bisa mengejar itu”, tegasnya.

Harapannya di tahun 2045, ekonomi Indonesia rangking posisi di 5 besar tingkat dunia diproyeksikan bangsa indonesia pendapatan perkapita pertahun 30 ribu Dollar AS atau Rp 470.520 000 per orang untuk saat ini 1 dollar sama dengan Rp 15.684.

“Maka dari itu memantapkan perekonomian, perekonomian harus terus tumbuh impresif di angka 6 persen kalau tidak maka mimpi itu tidak pernah terwujud”, imbuhnya 

Sedangkan Kepala Bappedalitbang Kota Mojokerto (Agung Moeljono Soebagijo) mengatakan bahwa kelurahan Pulorejo sudah melakukan pra musrenbang pada tanggal 18 Januari 2024. “Sampai saat ini mendapat 94 usulan infrastruktur, sedangkan pembangunan manusianya 24 usulan, pembangunan 39 usulan”, katanya.

Untuk Kelurahan Pulorejo pada tahun 2023 mendapatkan dana anggaran 1,7 miliar dengan realisasi 1,5 miliar atau persentasenya 88,25 persen dan masih tersisa anggaran sebesar Rp 208 juta selanjutnya anggaran tersisa ini akan dikembalikan ke kas daerah.

“Namun anggaran tahun 2024, harapan kami pak lurah bisa 99 persen karena anggaran total 1,9 miliar dan intervensi APBD di kelurahan Pulorejo Rp 2,4 miliar. Harapan kami pengelolaan anggaran di kelurahan Pulorejo bisa maksimal melebih target yang telah ditentukan”, tuturnya.

“Ini nanti hasil pra musrenbang akan diselaraskan dengan arah kebijakan tahun 2025 yaitu memantapkan pertumbuhan ekonomi melalui implemplementasi green ekonomi dan penguatan kerjasama antar daerah”, pungkasnya.   

Tampak hadir Kepala Bappedalitbang Kota Mojokerto (Agung Moeljono Soebagijo, S.H, M.H), Kepala DPUPRPERAKIM (Muraji, S.T, M.Si), Camat Prajuritkulon (Riaji SH), dan Lurah Pulorejo Elvin Rulianto, S.Sos, M.M.

(Gon)

Berita Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Terpopuler