Mojokerto (transversalmedia) – Dengan bertajuk ‘Sinergi Bersama Media Menuju Pemilihan 2024 yang Berintegritas’, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Mojokerto menggelar acara media gathering yang bertempat di aula Lynn Hotel Mojokerto. Jumat (15/11/2024).
Tampak hadir, Ketua Bawaslu Kota Mojokerto (Dian Pratmawati), Anggota Bawaslu (Ilham Bagus Priminanda), serta narasumber dari Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Jawa Timur (Fauziah).
Ketua Bawaslu Kota Mojokerto, Dian Pratmawati mengatakan pentingnya peran media dalam mengawal jalannya Pemilu 2024. Dijelaskan media adalah garda terdepan dalam menyampaikan informasi yang benar kepada masyarakat.
“Tujuan kami mengumpulkan insan media ini karena kita sudah memasuki masa kampanye, termasuk kampanye iklan di televisi dan radio. Media memiliki peran strategis dalam menginformasikan kebenaran, mengawal proses, dan memberikan sosialisasi yang tepat kepada masyarakat”, ungkap Dian.
Menurutnya, peran media sangat membantu Bawaslu dalam mengawasi seluruh tahapan pemilu, dari awal hingga akhir. media dapat menjadi mitra strategis dalam mendeteksi dan melaporkan berbagai potensi pelanggaran selama proses pemilu berlangsung.
“Meskipun seringkali media harus menghadapi risiko, seperti kritik dari berbagai pihak, peran mereka sangat krusial. Harapan kami, media dapat terus bersinergi dengan Bawaslu untuk memastikan Pemilu 2024 berjalan sukses dan berintegritas”, tegasnya.
Ia juga mengingatkan pentingnya sinergi yang kuat antara Bawaslu dan media untuk meningkatkan kepercayaan publik terhadap proses demokrasi di Indonesia. Dengan peran pengawasan yang dilakukan media, masyarakat diharapkan semakin percaya bahwa Pemilu 2024 berlangsung secara adil dan transparan.
(Gon)