Kapolresta Mojokerto Resmikan Renovasi Pelayanan Publik

Mojokerto (transversalmedia) – Polres Mojokerto Kota melakukan upaya peningkatan pelayanan terhadap masyarakat, dari tingkat pelayanan ini, Kapolresta Mojokerto mempunyai gagasan dengan cara merenovasi pelayanan publik di ruang kantor Sentra Pelayanan Kepolisisan Terpadu dan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SPKT dan SKCK). Hal ini menciptakan masyarakat yang berkunjung kekantor Polresta Mojokerto merasa nyaman dan betah.

Kapolresta Mojokerto AKBP Sigit Dany Setyono meresmikan renovasi pelayanan publik ruang kantor SPKT dan SKCK, tampak Sigit menjelaskan tugas pokok di berbagai pelayanan terhadap tamu undangan. Dari tingkat pelayanan kalau mengurus di SPKT dipastikan gratis sedangkan mengurus di SKCK nanti kedepannya pengunjung diharapkan membayar memakai ATM BRI dengan menghindari korupsi tetapi untuk sementara masih tahap sosialisasi dan masih melakukan pembayaran uang tunai, disamping itu pula ditekankan Kapolresta pelayanan bagi kepolisian terhadap masyarakat harus lebih baik. Rabu (30/1/2019)

“Peresmian renovasi pelayanan publik SPKT dan SKCK di Polres Mojokerto Kota, ini merupakan salah satu  upaya kita untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kita dan dalam konteks mencapai predikat WBBM setelah WBBK, ini memang kriteria yang menjadi standart penilaian yang terus semakin tinggi sehingga kini yang menjadi tantangan tersendiri, salah satunya adalah pelayanan publik yang harus nilainya 85 yaitu sangat baik”, ujar Sigit Dany setelah selesai acara kegiatan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Birokrasi Bersih Melayani dan Mahapatih (Mahasiswa Tertib Helm).

Kapolresta Mojokerto AKBP Sigit Andy (kanan) memberikan piagam penghargaan kepada Presiden Direktur Kitoshindo International Biotech, Ir. Soegianto (kanan)

Dari renovasi peresmian pelayanan publik, hal ini tidak terlepas dari dukungan bantuan pihak swasta yaitu PT. Kitoshindo International Biotech. Sehingga Kapolresta Mojokerto Sigit Dany memberikan langsung piagam penghargaan kepada Presiden Direktur, Ir. Soegianto sebagai ucapan rasa terima kasih atas kerjasamanya membantu pembangunan renovasi gedung SPKT dan SKCK Polres Mojokerto Kota.

Presiden Direktur Kitoshindo International Biotech, Ir. Soegianto, mengatakan dirinya merasa bangga telah mendapatkan penghargaan dari Kapolresta. “Bangga mendapatkan penghargaan dari bapak beliau (Kapolresta)”, katanya.

Pak Soegik sapaan akrab Presiden Direktur ini mengaku hanya sekedar membantu kepolisian dari sarana dan prasarananya, demi meningkatkan pelayanan dan kenyamanan terhadap masyarakat saja, “Kami hanya membantu prasarana dan sarananya saja untuk lebih nyaman dan masyarakat lebih menikmati. Hasil renovasi cukup puas”, ungkapnya.

Perlu diketahui, lokasi gedung pelayanan publik di halaman Polresta Mojokerto samping kanan. Tampak hadir pula, Walikota dan Wakil Walikota Mojokerto serta OPD dan Forkopimda kota Mojokerto.

(Gon)

Berita Lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Terpopuler