Mojokerto (transversalmedia) – Angka persentase partisipasi masyarakat kota Mojokerto dalam Pemilu tahun 2024 meningkat melebihi dari target partisipasi nasional. Yang mana partisipasi pemilih Presiden dan Wakil Presiden RI mencapai 88,90 persen dari Daftar Pemilihan Tetap (DPT) 104.629.

Dari data KPU Kota Mojokerto, anggota komisioner Divisi Sosdikli Parmas dan SDM, Muhammad Awaludin Zahroni mengatakan pencapaian partisipasi masyarakat yang tertinggi yaitu Pilpres serta DPRD Kota Mojokerto.

“Masyarakat Kota Mojokerto tercatat sebagai pemilih dengan partisipasi sangat tinggi, dalam Pemilu 2024 lalu, melebihi angka target partisipasi nasional. Kalau target nasional sih 85 persen artinya kita sudah melampaui ”, katanya. Rabu (20/3/2024).

Sedangkan, untuk pemilihan DPR RI 88,48 persen, untuk pemilihan DPD 88,76 persen, untuk pemilihan DPRD Provinsi 88,45 dan 87,79 persen untuk pemilihan DPRD Kota Mojokerto.

Tingginya angka partisipasi masyarakat kota Mojokerto soal pemilu tahun 2024 kemarin, adanya faktor pendukung yang melibatkan stakeholder, yaitu pemerintah daerah, TNI-Polri, Media, LSM yang turut ikut melakukan sosialisasi.

Roni juga menjelaskan Pemerintah Kota Mojokerto sudah mensupport dengan membantu sosialisasi Pemilu, dengan dilakukan lomba TPS Tematik di setiap kelurahan sehingga partisipasi masyarakat menjadi meningkat.

Media juga tidak terlepas sudah mendukung dari awal untuk mensosialisasikan pemilu tahun 2024.

Dijelaskan pula, pemetaan pemilih mana saja yang kita tingkatkan intensitas sosialisasinya. Ini sudah dilakukan KPU Kota Mojokerto untuk melaksanakan sosialisasi itu di segmen-segmen rendah partisipasi masyarakatnya. “Terutama pada pemilih pemula yang mana pemilih pemula dibagi menjadi 2. Antara baru yang memilih dan para pensiunan TNI/Polri yang baru akan memilih”,  tuturnya. 

Pemetaan ini juga tidak lepas dari hasil evaluasi pada tahun 2019 yang lalu, yang mana partisipasi masyarakat rendah. “Kami langsung turunkan tim untuk sosialisasi dan melakukan simulasi di 3 dapil yaitu di dapil kecamatan Kranggan, dapil Kecamatan Prajuritkulon, dan dapil kecamatan Magersari. Yang jelas itu kami gunakan DPT asli”, jelasnya.

(Gon)

bonus veren siteler deneme bonusu veren siteler casino siteleri deneme bonusu deneme bonusu veren siteler