Mojokerto (transversalmedia) – Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan Dan Kawasan Permukiman (DPUPR Perkim) kota Mojokerto, merespon atas laporan warga, dan langsung ditangani yang mana adanya kerusakan pada saluran air pada di lingkungan Kranggan, jalan Kranggan 5.
Kepala DPUPR Perkim kota Mojokerto, Ir Endah Supriyani ST MT dengan didampingi Kabid Penataan Ruang, Bangunan dan Bina Konstruksi, Adhi Yudha Perwita ST mengatakan jalan tersebut sudah selesai dalam pembenahan empat hari yang lalu.
“Jalan berlubang gang 5 bukan dampak dari pengerjaan paket kami di tahun 2025. Karena jalan berlubang itu tidak termasuk bukan pekerjaan jalan merupakan crossing saluran lama, kebetulan berbatasan dengan jalan kami di paket tahun 2025”, katanya. Kamis (22/1/2026).
Selanjutnya, DPUPR Perkim langsung melakukan perbaikan pengecoran jalan yang tak butuh dalam waktu sehari. Untuk pengaspalan itu sendiri menunggu kematangan cor tersebut yang membutuhkan 2 minggu lagi, baru diaspal.
“Hal itu demi kenyamanan warga dan pengguna jalan, sehingga menjadi nyaman saat melintasi”, tuturnya.
Endah mengaku, sebelumnya, pengaspalan bukan menjadi faktor penyebab kerusakan, karena kerusakan disebabkan oleh saluran air.
“Kami sudah mengkroscek, pembangunan saluran air ini bukan dari pihak DPUPR Perkim, kemungkinan pembangunan dari swadaya masyarakat”, ungkapnya.
Dijelaskan, Kranggan 5 merupakan akses perkampungan menuju Kantor Kelurahan Kranggan dan Kantor Kecamatan Kranggan.
Lebih dari itu, Kranggan Gang 5 merupakan gang utama yang menghubungkan Lingkungan Kranggan dan Lingkungan Suratan.
“Kranggan Gang 5 termasuk jalan vital di Lingkungan Kranggan. Kalau jalannya rusak, kan kasihan warga. Tugas pemerintah kan menyediakan infrastruktur yang memadai”, pungkasnya.
(Gon)

