Mojokerto (transversalmedia) – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melantik 38 ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) di wilayah Jawa Timur untuk masa jabatan periode 2022 – 2027. Hal ini diungkapkan AHY sebagai wujud upaya konsolidasi partai.
Pada sambutannya, AHY mengatakan pelantikan 38 ketua DPC Partai Demokrat kabupaten/kota di Jawa Timur merupakan salah satu upaya konsolidasi partai berlambang mercy tersebut.
“Saya hadir, bersama jajaran tentu ingin secara langsung memberikan semangat dan sekaligus melakukan konsolidasi Partai Demokrat di Jawa Timur”, kata AHY saat di Kota Batu. Minggu (13/11/2022).
AHY menjelaskan elektabilitas Partai Demokrat saat ini mengalami tren positif, baik pada tingkat nasional maupun di wilayah Jawa Timur. Ia berharap tren elektabilitas yang positif tersebut bisa terus ditingkatkan.
Menurutnya, Partai Demokrat yang mengusung program perubahan dan perbaikan untuk Indonesia maju dan masyarakat sejahtera tersebut akan berupaya berjuang pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
“Semoga yang kami perjuangkan, yaitu perubahan dan perbaikan untuk Indonesia yang semakin maju dan rakyat sejahtera, bisa kami perjuangkan bersama. Pada saatnya, pemilu 2024 mendatang itu semua bisa diwujudkan ketika Demokrat bisa semakin kuat perannya”, ujarnya.
Ia menambahkan perjuangan Partai Demokrat nantinya tidak hanya kuat di tingkat parlemen, namun juga pada pemerintah. Oleh karena itu, ia terus berupaya menguatkan sel-sel partai dan memperkuat calon anggota legislatif yang unggul.
“Kami menguatkan calon-calon anggota legislatif yang unggul. Namun, politik selalu dinamis, Partai Demokrat juga memiliki banyak kader muda”, katanya.
Dalam kesempatan itu, AHY tidak hanya melantik pengurus partai Demokrat di Jawa Timur, akan tetapi juga meresmikan sayap partai yaitu Srikandi Demokrat.
Untuk Srikandi Demokrat diresmikan oleh Anisa Pohan Yudhoyono sekaligus diketuai langsung oleh para istri-istri ketua DPC Partai Demokrat. Yang tujuannya untuk mendulang suara di pesta demokrasi tahun 2024. Karena sebagai kader tetap mendukung ketua umum AHY maju sebagai Capres.
Usai Pelantikan, AHY menyerahkan bantuan kemanusiaan kepada korban Kanjuruhan yang diserahkan melalui ketua DPC Kota Batu dan Ketua DPC Malang Kota.
Terpisah, Ketua DPC Partai Demokrat Kota Mojokerto, Deny Novianto mengatakan ia dan jajaranya siap membesarkan partai dengan memperbanyak jaringan jaringan yang berpotensi mendulang suara partai pada pemilu mendatang.
”Usai dilantik kami akan merapatkan barisan, serta memperbanyak konsolidasi baik dengan tokoh agama, tokoh masyarakat, serta masyarakat di bawah“, pungkasnya.
(Gon)